Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!
Advertisement . Scroll to see content

Setahun Pandemi Covid-19, Ini Cerita Para Penyintas

Senin, 01 Maret 2021 - 04:56:00 WIB
Setahun Pandemi Covid-19, Ini Cerita Para Penyintas
Ilustrasi Covid-19 (Foto: iNews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pada tanggal 2 Maret 2021 tepat satu tahun virus Corona berada di Indonesia setelah tiga orang dalam satu keluarga di Depok dinyatakan Covid-19. Terdapat tiga orang menjadi pasien pertama. 

Bagaimana keadaan keluarga ketiga pasien Covid pertama itu saat ini? MNC  mewawancarai pasien 01 Sita Tyasutami mengenai kondisi dirinya dan ibunya Maria Darmaningsih serta kakanya Ratri Anindyajati yang menjadi pasien 02 dan 03 Virus Corona. 

Sita mengenang dirinya saat petama kali mulai menjalani perawatan di rumah sakit Depok pada  27 Februari 2020. Kemudian dikirim ke RSPI Suroso 1 Maret dan Kemudian dinyatakan positif 2 Maret meski dia sakit Sejak 16 Februari.

Setelah setahun keluar dari rumah sakit, dia mengaku terjadi efek samping akibat penyakit Covid-19. Dia mengaku pada akhir-akhir ini nafasnya terengah-engah dan kondisi badan lemas. 

"Selama sampai bulan Desember itu aku gada kenapa-kenapa, normal aja kesehatanku. Nah, Januari 2021 ini mulai lemas dan sakit sakitan lagi sampe berminggu-minggu," katanya,  Senin (1/3/2021).

Setelah diperiksakan tempat alternatif akupuntur. Dokter diakupuntur menyebut darah pasien Covid19 seperti Sinta dan ibunya mengalami pengentalan. 

"Memang darah aku mengental banyak dari orang-orang yang kena Covid dan jadi penggumpalan darah dan aku emang ada itu," kata Sita. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut