Sosok Serge Atlaoui, Terpidana Mati Kasus Narkoba yang Dipulangkan ke Prancis
Pada Desember 2024, Serge yang kini berusia 61 tahun dilaporkan menderita kanker. Dia mengajukan permohonan terakhir untuk dipulangkan ke Prancis dengan alasan kemanusiaan.
Permohonan ini disetujui dan perjanjian transfer ditandatangani pada Januari 2025 antara pemerintah Indonesia dan Prancis. Pada 4 Februari 2025, Serge meninggalkan penjara di Jakarta dan diterbangkan ke Paris untuk menjalani sisa hukumannya di Prancis.
Setibanya di Prancis, kasus Serge akan ditinjau kembali oleh pihak berwenang di sana. Berdasarkan Reuters, hukuman maksimal untuk kasus serupa di Prancis adalah 30 tahun penjara.
Belum lama ini, terpidana mati kasus narkotika Mary Jane Veloso juga dipulangkan ke negara asalnya Filipina. Hukuman matinya diubah menjadi seumur hidup di sana.
Editor: Reza Fajri