Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Media Asing Singgung IKN, Bakal Jadi Kota Hantu
Advertisement . Scroll to see content

Sultan HB X Diminta Jembatani Pertemuan Jokowi dengan Megawati, Ini Tanggapan Istana

Selasa, 13 Februari 2024 - 08:39:00 WIB
Sultan HB X Diminta Jembatani Pertemuan Jokowi dengan Megawati, Ini Tanggapan Istana
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X (Foto: istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DIY yang juga Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X menyebut dirinya diminta menjembatani  Presiden Joko Widodo (Jokowi) pertemuan dengan Megawati Soekarnoputri. Sri Sultan menyebut masih menunggu permintaan langsung dari Jokowi.

Menanggapi itu, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengatakan Presiden Jokowi saat terbuka untuk bertemu dan bersilaturahmi dengan para tokoh-tokoh bangsa termasuk Megawati.

"Presiden selalu terbuka untuk bertemu, bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh bangsa. Apalagi untuk kebaikan dan kemajuan bangsa," kata Ari dalam keterangannya, Selasa (13/2/2024).

Menurut Ari inisiatif pertemuan tersebut bisa dari siapa saja. Namun dirinya menekankan bahwa yang terpenting adalah silaturahmi antar tokoh bangsa.

"Inisiatif pertemuan bisa muncul dari mana saja tapi yang paling penting adalah silaturahmi antar tokoh bangsa pasti akan bermanfaat bagi kepentingan bangsa dan negara," kata Ari.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut