Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Roy Suryo Tuding KPU Terbitkan Aturan Khusus soal Ijazah Capres-Cawapres untuk Loloskan Gibran
Advertisement . Scroll to see content

TPN Pastikan Ganjar Siap Hadapi Debat Kelima Pilpres 2024 Hari Ini

Minggu, 04 Februari 2024 - 07:13:00 WIB
TPN Pastikan Ganjar Siap Hadapi Debat Kelima Pilpres 2024 Hari Ini
TPN Ganjar-Mahfud memastikan Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo siap menghadapi debat kelima Pilpres 2024 hari ini. (Foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud memastikan Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo siap menghadapi debat kelima Pilpres 2024, Minggu (4/2/2024). Ganjar telah melakukan sejumlah persiapan untuk menghafapi debat terakhir itu.

Direktur Eksekutif Komunikasi Politik Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Achmad Baidowi (Awiek) meyakini Ganjar akan menguasai panggung debat. Apalagi tema yang diusung dinilai dekat dengan Ganjar.

"Pak Ganjar sangat siap, dan insya Allah menguasai panggung debat, apalagi tema debat kelima itu sangat Pak Ganjar banget," kata Awiek saat dihubungi, Sabtu (3/2/2024).

Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu mengatakan Ganjar telah mempersiapkan diri untuk hadapi debat terakhir Pilpres 2024. Dia menyebut tim dewan pakar telah memberi masukan ke Ganjar.

"Ya beliau sudah mempersiapkan, sudah diskusi dengan para tim yang ada di dewan pakar untuk memberi masukan-masukan kepada Pak Ganjar," ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut