Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sertijab Polri: Irjen Djuhandhani Resmi Jabat Kapolda Sulsel, Irjen Helfi Assegaf Kapolda Lampung
Advertisement . Scroll to see content

Viral Aisha Wedding Promosikan Paket Nikah Muda, Polri: Kami Dalami

Rabu, 10 Februari 2021 - 18:54:00 WIB
Viral Aisha Wedding Promosikan Paket Nikah Muda, Polri: Kami Dalami
Ilustrasi Pernikahan (Foto: Okezone)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Viral di media sosial jasa penyelenggaraan pernikahan atau Wedding Organizer (WO) yang mempromosikan nikah muda. WO tersebut yakni Aisha Wedding.

Bareskrim Polri akan mengusut kasus dugaan penyediaan jasa pernikahan muda atau di bawah umur yang ditawarkan secara online dalam situs Aisha Weddings Organizer. 

Hal itu terungkap setelah akun Twitter, @SwetaKartika mempostingnya kemarin, Selasa (9/2/2021). Dalam cuitannya @SwetaKartika mengungkapkan adanya makcomblang dalam pernikahan anak.

“Ada Mak Comblang digital yang meng-encourage pernikahan anak-anak yeuh. Dis is 'n outrage. Edan... aishaweddings.com/keyakinan/untu…,” tulis @SwetaKartika.

Belum ada konfirmasi dari Aisha Wedding, sejak menjadi kasus ini menjadi kontroversi. Selain itu, situs resmi https://www.aishaweddings.com/ juga tidak bisa dibuka.

Selain menikah muda, Aisha Wedding juga menawarkan pernikahan secara sirih memang ditawarkan secara terang-terangan di situs itu.

"Aisha Weddings percaya akan pentingnya Nikah Siri untuk pasangan yang ingin datang bersama untuk memulai keluarga dengan berkah Allah SWT. Di atas segalanya, kami dengan ketat mengikuti dan mematuhi ajaran Al-Quran sebagai kata suci Allah SWT," tulisnya dalam web, saat masih bisa dibuka.

Dalam postingannya, Aisha Weddings memasarkan empat paket layanan yakni paket dasar: tanpa embel-embel!. Paket lengkap: untuk mereka yang menginginkan lebih banyak layanan.

Paket mewah: jika anda menginginkan pengalaman yang paling llengkap. À La Carte: kami juga menyediakan berbagai macam layanan à la carte.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut