Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Video Anjing Dikuliti Hidup-Hidup, Kapolres Sragen Ungkap Fakta Penyelidikan
Advertisement . Scroll to see content

Viral Anjing Dikuliti Hidup-hidup, Polisi Periksa Pengunggah Video

Senin, 09 Juni 2025 - 16:05:00 WIB
Viral Anjing Dikuliti Hidup-hidup, Polisi Periksa Pengunggah Video
Ilustrasi anjing liar yang dikuliti hidup-hidup. (Foto: Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

Kapolres menegaskan bahwa video penyiksaan hewan tidak terjadi di wilayah Kabupaten Sragen.

Berdasarkan penelusuran digital forensik, video yang sama ternyata telah diunggah sebelumnya pada 5 Januari 2025 oleh akun Instagram @catty_home_jember yang menunjukkan bahwa lokasi kejadian bukan berada di Sragen.

“Informasi yang menyebutkan kejadian tersebut berlangsung di Sragen adalah tidak benar dan menyesatkan,” kata Petrus.

Kapolres Sragen mengimbau masyarakat untuk lebih bijak dalam menggunakan media sosial. Masyarakat diminta tidak sembarangan membagikan konten tanpa verifikasi, karena dapat memicu keresahan dan menyebarkan hoaks.

“Kami juga tengah mendalami unsur pelanggaran dalam penyebaran ulang video ini dan akan menindaklanjuti sesuai ketentuan hukum yang berlaku jika ditemukan unsur pidana,” ujarnya.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut