Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menteri ATR Buka Suara soal Kisruh Lahan 16,4 Hektare Milik Jusuf Kalla Disikat Mafia
Advertisement . Scroll to see content

Wacana Koalisi Anies-Ganjar, Jusuf Kalla: Politik Tak Ada Lawan dan Kawan Abadi

Senin, 15 Januari 2024 - 19:47:00 WIB
Wacana Koalisi Anies-Ganjar, Jusuf Kalla: Politik Tak Ada Lawan dan Kawan Abadi
Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla (JK) menyebut tidak ada lawan dan kawan abadi dalam politik. (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Wakil Presiden  ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK) menanggapi wacana koalisi Calon Presiden Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo. JK menilai ide tersebut bagus demi memajukan bangsa Indonesia.

JK mengatakan, dalam politik tidak ada lawan dan kawan abadi. Dia menyebut kepentingan yang abadi yakni untuk memajukan bangsa dan memenangkan pemilu. 

"Politik ini tidak ada lawan dan kawan abadi yang ada ialah kepentingan yang abadi untuk memajukan bangsa ini memenangkan pemilu dan sebagainya. Jadi memang harus bersama-sama dibutuhkan kebersamaan," kata Jusuf Kalla, Senin (15/1/2024).

Oleh karena itu, menurutnya, koalisi antara Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud dapat dilakukan untuk mewujudkan kepentingan tersebut.

JK menegaskan, keputusan untuk berkoalisi merupakan hak masing-masing partai politik. Namun, ia menilai ide koalisi tersebut merupakan ide yang baik.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut