Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Detik-detik Asrama Putri Ponpes di Situbondo Ambruk, 1 Santriwati Tewas dan Belasan Luka-Luka
Advertisement . Scroll to see content

Wakaf dan Kemandirian Pesantren

Kamis, 13 Maret 2025 - 17:20:00 WIB
Wakaf dan Kemandirian Pesantren
Wakil Ketua Badan Wakaf Indonesia, Tatang Astarudin. (Foto: iNews)
Advertisement . Scroll to see content

Keempat, memperkuat jejaring kerja dan kesadaran ekosistem pesantren. Besarnya jumlah pesantren dan santri adalah “real aset” yang harus menjelma menjadi “real power”. Cita-cita tentang “Dana Abadi Pesantren” bukanlah mimpi di siang bolong, jika komunitas pesantren, mulai dari kiai, santri, alumni, bersatu dalam suatu aksi: “Gerakan Wakaf Uang”. 

Bayangkan, bila setiap pesantren yang saat ini berjumlah 41. 220, setiap bulan menyisihkan uang untuk wakaf, satu juta rupiah saja misalnya, maka akan terkumpul dana abadi sebesar Rp41, 22 miliar setiap bulan. Bayangkan, jika 1 juta dari 5 juta santri, berwakaf dengan nominal yang sama, akan terkumpul dana abadi sebesar Rp2,5 triliun. Belum dari alumni.

Jumlah yang luar biasa! Namun, bukan semata-mata soal angka, tapi gambaran “posisi tawar” sekaligus penopang kemandirian dan marwah pesantren. Untuk mewujudkannya diperlukan perubahan paradigma dan strategi integral untuk menggugah kesadaran dan kerja kolektif komunitas pesantren. Sesuatu yang tidak mudah, namun bukan hal yang mustahil. 

Insya Allah

Editor: Kastolani Marzuki

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut