Wapres Sebut Pemerintah sudah Siapkan Langkah Atasi PHK Massal, Apa Saja?
Langkah selanjutnya yang disiapkan pemerintah yaitu dengan membuka perhutanan sosial yang bisa digunakan masyarakat untuk masyarakat membuka lahan.
“Di samping itu tentu usaha besar-besaran untuk mendatangkan investasi seperti yang sudah dilakukan investasi di berbagai kawasan-kawasan ekonomi khusus. Investor-investor itu kita hadirkan kemudian juga yang bisa menyerap tenaga kerja yang banyak,” katanya.
Sehingga, Wapres menegaskan sebenarnya banyak sekali usaha-usaha yang sedang dilakukan oleh pemerintah untuk mencegah lonjakan angka kemiskinan baru akibat PHK.
"Di samping juga tentu untuk mempertahankan hidup yaitu bansos ya, bantuan sosial dan pemberdayaan ekonomi masyarakat yang setiap tahun dianggarkan oleh pemerintah. Itu bagian-bagian untuk menanggulangi berbagai tenaga kerja yang ter-PHK atau pun yang belum punya lapangan kerja,” tutur Wapres.
Editor: Rizal Bomantama