Hyundai Stargazer Buatan Cikarang Diuji Tabrak, Begini Hasilnya
JAKARTA, iNews.id - Hyundai Stargazer diuji tabrak ASEAN New Cap Assesment Program (NCAP). Bagaimana hasilnya? Mobil ini mendapatkan sertifikat bintang empat.
Mobil MPV terbaru dari Hyundai yang menyapa perdana di Indonesia pada 2022 ini memiliki tampilan berani beda dari para kompetitor.
Dikutip dari Autoindustriya, Kamis (8/12/2022), Hyundai Stargazer baru saja menjalani uji keamanan melalui test tabrak. Mobil keluarga tersebut mendapatkan bintang empat dari ASEAN NCAP.
Hyundai Stargazer masih dapat ditingkatkan lagi keamanannya. Terutama untuk perlindungan penumpang dewasa atau Adult Occupant Protection (AOP).
Detailnya, mobil keluarga ini mendapatkan nilai 31,21 untuk Adult Occupant, 14,48 Child Occupant, 12,04 Safety Assist dan 8,75 Motorcyclist Safety. Perlindungan orang dewasa untuk benturan depan 13,79, samping 7,18, perlindungan kepala 4,00 dan angka totalnya 24,4 poin.