Jangan Panik, Begini Cara Atasi Rem Mobil Blong di Jalan Raya
4. Lakukan engine brake dengan menurunkan perseneling
Langkah selanjutnya Anda lakukan pengereman dengan cara engine brake yaitu dengan menurunkan gigi secara bertahap. Anda perlu mengetahui, ketika komponen ini tidak memungkinkan untuk mengerem maka bersiaplah untuk terapkan pengereman mesin dengan pindahkan posisi ke gigi terendah. Hal ini akan memperlambat laju kendaraan dengan cepat meski rpm mesin terasa tinggi.
5. Gunakan bantuan rem tangan
Rem tangan tidak hanya membantu menahan mobil pada saat di tanjakan saja loh. Akan tetapi rem tangan juga berfungsi untuk menghentikan laju kendaraan. Namun jangan langsung menarik rem tangan dengan sigap, itu akan sangat berbahaya. Lakukan secara bertahan dibarengi dengan melakukan engine brake terlebih dahulu.
6. Cara terakhir cari ruas aman untuk membenturkan kendaraan
Jika usaha di atas telah di coba namun tidak berhasil karena hilangnya momentum pengereman, cara terakhir yaitu dengan mencari area aman untuk membenturkan kendaraan. Disarankan untuk membenturkan mobil ke area lumpur, pasir, dan rumput supaya aman dan terhindar dari jatuhnya korban jiwa.
Editor: Vien Dimyati