Mengenal Istilah Model Mobil, Ada Hatchback hingga Minivan
1. Mobil MPV
Mobil jenis MPV atau multi purpose vehicle merupakan jenis mobil serbaguna yang digunakan untuk berbagai keperluan. Mobil ini memiliki kabin yang lega, biasanya memuat tujuh penumpang sehingga cocok untuk mobil keluarga.
2. Mobil SUV
Mobil SUV atau sport utility vehicle merupakan jenis mobil yang memadukan mobil jeep dan mobil sedan. Dengan desainnya yang kokoh dan mewah, mobil ini bisa digunakan di segala medan. Mobil jenis SUV menjadi salah satu yang favorit di Indonesia.
3. Mobil Hatchback
Mobil jenis Hatchback biasanya hanya mampu memuat lima penumpang. Dengan dimensinya yang relatif lebih mungil, membuat mobil ini sangat cocok digunakan di jalan perkotaan. Mobil ini mampu selap-selip melibas kemacetan.
4. Mobil Sedan
Kebanyakan mobil sedan memiliki kapasitas penumpang lima orang. Mobil jenis sedan berfokus menawarkan kenyamanan sekaligus kemewahan. Mobil sedan memang memiliki harga yang relatif lebih mahal dan biasa digunakan oleh para eksekutif.
5. Mobil Minivan
Hampir sama dengan mobil jenis MPV, mobil minivan juga dirancang untuk keperluan keluarga. Jumlah orang yang cukup banyak dan mampu memuat barang-barang. Namun, minivan biasanya menggunakan pintu geser yang lebih praktis.