Mercedes-Benz Bocorkan Sosok Pesaing BMW Seri 7

STUTTGART, iNews.id - Mercedes-Benz baru-baru ini menampilkan bocoran S-Class generasi terbaru lewat media sosial. Pesaing BMW Seri 7 ini rencananya bakal dikenalkan akhir 2020
Dilansir dari Autocar, Jumat (29/5/2020), dari bocoran gambar tersebut, Mercedes-Benz S-Class terbaru punya tampang lebih elegan dan menawan, mengisyaratkan siap tampil di segmen sedan mewah.
Chairman Mercedes-Benz, Ola Kallenius mengatakan, model terbaru Mercedes-Benz S-Class sedikit terlambat diperkenalkan akibat pandemi virus corona yang melanda Eropa akhir-akhir ini.
"Akibat pandemi virus corona kami harus mengundur Mercedes-Benz S-Class. Namun semuanya masih sesuai dengan rencana. Kita tunggu saja akhir tahun ini," kata Ola.
Dari segi desain, perubahan Mercedes-Benz S-Class terlihat pada penyematan gril krome yang kini terbagi menjadi tiga bagian horizontal.