Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Horor! Tabrakan 4 Kendaraan Tewaskan 63 Orang
Advertisement . Scroll to see content

5 PO Bus Miliki Layanan Kelas Sultan, Dilengkapi Kamar Tidur dan Kursi Pijat seperti Hotel Berjalan

Senin, 05 Desember 2022 - 07:27:00 WIB
5 PO Bus Miliki Layanan Kelas Sultan, Dilengkapi Kamar Tidur dan Kursi Pijat seperti Hotel Berjalan
PO bus berlomba menawarkan layanan premium dengan berbagai fasilitas mewah kelas sultan demi menarik minat penumpang yang mencari kenyamanan. (Foto: IG PO Nusantara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Bus merupakan salah satu moda transportasi darat yang banyak digemari. Bus menjadi angkutan utama sebagian besar masyarakat baik saat berpegian di dalam kota, antar daerah, antar provinsi hingga lintas negara.

Kini, angkutan bus di Indonesia semakin berkembang memiliki fasilitas lengkap dan nyaman, sehingga perjalanan lebih menyenangkan. Tak hanya itu, sejumlah perusahaan Otobus (PO bus) berlomba menawarkan layanan premium dengan berbagai fasilitas mewah kelas sultan demi menarik minat penumpang yang mencari kenyamanan.

PO bus mana saja yang memiliki kelas sultan di Indonesia? Dirangkum iNews.id dari berbagai sumber berikut deretannya.

1. Juragan 99

PO bus Juragan 99 berdiri pada 2018. PO bus baru yang bermarkas di Malang, Jawa Timur tersebut memiliki sejulah bus mewah. Mulai dari Scania, Big Bus Mercedes-Benz, hingga Jetbus 3+ Single Glass yang berjuluk Omah Sultan. 

Untuk kelas sultan, PO bus Juragan 99 menawarkan fasilitas lengkap, seperti TV, sandaran kaki, USB charger, smoking room, toilet dan coffee maker. Khusus armada Omah Sultan, di bagian belakang terdapat dispenser, microwave, kulkas, wastafel, dan kamar mandi dengan toilet duduk. 

Bus tersebut menggunakan karpet empuk bak permadani mulai bagian depan kabin hingga belakang.

2. AM Trans

PO bus AM Trans memiliki armada mewah dengan sasis premium dari Eropa dan Jepang. Mereka menawarkan berbagai fasilitas mewah yang tidak kalah dengan PO bus lainnya.

Bus AM Trans memiliki fasilitas lengkap, mulai dari karaoke, kursi pijat, AC, sofa, home theater, hingga kitchen set berukuran kecil. Untuk kelas sultan, AM Trans Luxurious dilengkapi tempat tidur dan toilet layaknya berada di hotel berbintang.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut