Bikin Penasaran, Ini Prediksi Harga Tiket Bus MTI Milik Rian Mahendra
JAKARTA, iNews.id- Rian Mahendra dalam waktu dekat akan meluncurkan Perusahaan Otobous (PO) baru miliknya, PO Mahendra Transport Indonesia. PO tersebut merupakan salah satu armada bus yang paling diantisipasi belakangan ini.
Pasalnya ada sosok Rian Mahendra di belakang PO MTI. Banyak orang meyakini Rian Mahendra mampu membawa PO MTI sukses besar mengingat jejak rekamnya yang mentereng bersama PO Haryanto.
Apalagi Rian Mahendra cukup rajin memberikan informasi terbaru mengenai PO MTI melalui akun Instagram miliknya. Termasuk informasi mengenai harga tiket bus miliknya dengan rute Jakarta-Pekalongan.
"Harganya 150 (Rp150 ribu-red) mas," ujar Rian Mahendra.
Harga tersebut terbilang kompetitif. Pasalnya berdasarkan penelusuran iNews.id di situs Redbus, tiket rute bus Jakarta-Pekalongan rata-rata ada di rentang harga Rp120 ribu hingga Rp200 ribu.
PO Sinar Jaya misalnya menjual tiket rute bus Jakarta-Pekalongan dengan harga Rp120 ribu. Tiket termahal justru dimiliki PO Pahala Kencana dengan harga Rp200 ribu untuk rute yang sama.