Bus Zaman Sekarang Tak Dilengkapi Pintu untuk Sopir, Ternyata Ini Alasannya
JAKARTA, iNews.id - Banyak yang belum menyadari jika bus-bus modern tidak memiliki pintu pada bagian kanan. Untuk itu, akses keluar-masuk sopir sama dengan pintu yang dilalui oleh penumpang.
Bukan tanpa sebab, ada alasan mengapa sekarang bus tidak memiliki pintu kanan atau akses untuk sopir. Ini untuk mencegah sopir bus lari dari tanggung jawabnya ketika terjadi kecelakaan.
“Sebelum ada jalan tol Trans Jawa itu, terus jalur Pantura cuma dua jalur, sering terjadi kecelakaan bus. Sopir bus itu melarikan diri, dua atau tiga hari baru ketemu. Jadi sekarang pintu sopir sudah tak ada, jadi biar sopir bus itu ada tanggung jawabnya,” kata Djoko Setijowarno, Ketua Bidang Advokasi dan Kemasyarakatan Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) Pusat, saat diubungi iNews.id.
Djoko juga menyampaikan bahwa regulasi tersebut sudah diatur dalam peraturan yang dikeluarkan Kementerian Perhubungan. Sehingga tidak ada lagi yang boleh melanggar, terutama karoseri pembuat bodi bus.

“Itu yang buat (aturannya) kalau nggak salah Dirjennya pak Iskandar. Jadi sampai sekarang sudah tidak ada lagi bus yang boleh pasang pintu sopir. Kalau sampai ada, nanti karoserinya juga yang kena sanksi,” ujarnya.
Regulasi tersebut diatur dalam Permenhub Nomor PM 29 Tahun 2015 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 98 Tahun 2013 tentang Standar Pelayanan Minimal Angkutan Orang dengan Kendaraan Bermotor Umum dalam Trayek.