Pasar Lesu, GIIAS 2025 Diharapkan Dongkrak Penjualan Mobil di Indonesia
"Bulan depan dengan ditopang oleh yang namanya GIIAS, kita harapkan market domestik bisa akan membaik. Bulan Mei sudah menunjukkan perbaikan, ada peningkatan yang cukup baik dibanding bulan sebelumnya, mudah-mudahan di bulan Juni akan terus berlanjut peningkatan tersebut," ujarnya.
Terlebih, lanjut Nangoi, GIIAS menjadi pameran otomotif terbesar di luar China. Bahkan, dia mengklaim sebagai yang terbesar di luar China dalam jumlah peserta karena diikuti bukan hanya dari satu negara.
"Kalau saya lihat, pemerannya hanya mobil China semuanya dan jumlahnya tidak banyak. Jadi saya rasa pameran GIIAS 2025 merupakan pameran mobil terbesar dan terlengkap di dunia, di luar China yang bisa diselenggarakan Indonesia," ujarnya.
Editor: Dani M Dahwilani