Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kevin Sanjaya Soroti Anjloknya Prestasi Ganda Putra Indonesia: Terlalu Mudah Menyerah!
Advertisement . Scroll to see content

All England 2022: 7 Wakil Indonesia Beraksi di Perempat Final, LIVE iNews dan MNCTV

Jumat, 18 Maret 2022 - 16:00:00 WIB
All England 2022: 7 Wakil Indonesia Beraksi di Perempat Final, LIVE iNews dan MNCTV
Indonesia menyumbang 7 pebulu tangkis terbaiknya untuk melanjutkan perjuangan di babak perempat final All England 2022. (Foto: MNC Media)
Advertisement . Scroll to see content

BIRMINGHAM, iNews.id - Indonesia menyumbang 7 pebulu tangkis terbaiknya untuk melanjutkan perjuangan di babak perempat final All England 2022. Mereka berlaga di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Jumat (18/3/2022).

7 wakil Indonesia yang lolos ke perempat final turnamen bulu tangkis Super 1000 ini yaitu Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti,

Dari nomor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting akan melawan unggulan pertama asal Denmark, Viktor Axelsen. Lalu Jonatan Christie jumpa jagoan Taiwan, Chou Tien Chen.

Berikutnya, dari nomor ganda putra, ada unggulan pertama, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melawan duo India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty. Kemudian Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan pasangan Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. 

Adapula, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana melawan ganda Jepang, Tokuro Hoki dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melawan duo China, He Ji Ting/Tan Qiang.

Sedangkan di nomor ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melawan pasangan China, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.

Lantas, akankah wakil-wakil terbaik Indonesia berhasil meraih kemenangan di babak perempat final? Saksikan babak perempat final All England 2022 hari ini, 18 Maret 2022, pukul 16.50 WIB secara LIVE di iNews dan MNCTV.

Dukung dan saksikan terus perjuangan wakil-wakil Indonesia di All England Open Badminton Championships 2022 terlengkap mulai 16-20 Maret 2022 secara LIVE di iNews. Selain itu, juga dapat disaksikan di MNCTV, MNC Vision, K-Vision, MNC Play, Play Box, Vision+ dan RCTI+.

#iNews #AllEngland #2022 #Badminton #KelasDunia #BWF #Super1000 #Perempatfinal

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut