Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Anthony Joshua Buka Suara! Buat Pengakuan Mengejutkan usai Kecelakaan Horor di Nigeria
Advertisement . Scroll to see content

Anthony Joshua Tinggalkan Rumah Sakit Usai Kecelakaan Maut di Nigeria

Kamis, 01 Januari 2026 - 17:21:00 WIB
Anthony Joshua Tinggalkan Rumah Sakit Usai Kecelakaan Maut di Nigeria
Anthony Joshua mengalami kecelakaan lalu lintas saat menumpang Lexus hitam yang menghantam truk parkir di Lagos-Ibadan Expressway, Makun, Nigeria, Senin (29/12/2025) siang waktu setempat. (Foto: Daily Mail)
Advertisement . Scroll to see content

Beberapa jam sebelum kecelakaan, Anthony Joshua dan Latif Ayodele masih terlihat bersama. Keduanya muncul dalam unggahan media sosial saat bermain tenis meja di Nigeria.

Anthony Joshua berada di Nigeria dalam rangka liburan. Dia baru saja mencatat kemenangan atas Jake Paul di Miami pada 19 Desember lalu. Petinju berusia 35 tahun itu lahir di Watford dari orang tua asal Nigeria.

Juru bicara Anthony Joshua menyebut Sina Ghami dan Latif Ayodele sebagai sahabat dekat sekaligus bagian penting dari timnya. Kehilangan dua sosok tersebut menjadi pukulan besar bagi Joshua.

Promotor Eddie Hearn turut menyampaikan penghormatan melalui media sosial. Dia mengenang dedikasi dan loyalitas Ghami serta Ayodele selama mendampingi Joshua.

“Beristirahatlah dengan tenang Latz dan Sina. Energi dan kesetiaan kalian akan sangat dirindukan. Saya mendoakan kekuatan untuk keluarga, sahabat, dan tentu saja AJ di masa sulit ini,” tulis Eddie Hearn.

Polisi Negara Bagian Ogun menyatakan penyelidikan atas kecelakaan masih berlangsung. Federal Road Safety Corps menduga kendaraan Lexus yang ditumpangi Joshua melaju melebihi batas kecepatan saat menyalip sebelum kehilangan kendali dan bertabrakan dengan truk. Seorang saksi mata membantah keterangan tersebut dan menyebut truk tidak dalam kondisi berhenti.

Anthony Joshua kini mencatatkan rekor 29 kemenangan dan empat kekalahan sepanjang karier profesionalnya, dengan 26 kemenangan melalui knockout. Namanya belakangan dikaitkan dengan potensi duel besar melawan Tyson Fury.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut