Belal Muhammad 'Nangis Darah' usai Tercolok Lawan, Ini Kabar Terbaru sang Petarung Palestina
Bahkan Belal sudah membicarakan masalah pertarungan ulang melawan Edwards dengan manajernya Ali Abdelaziz. Dia sudah tak sabar ingin kembali beradu kekuatan dengan sang lawan.
Typo I can’t see out of one eye just talked to my bro @AliAbdelaziz00 Leon’s not getting the next title shot so might as well fight the only guy willing to fight you we got unfinished business
— Belal Muhammad (@bullyb170) March 15, 2021
"Saya baru berbicara dengan saudara saya @AliAbdelaziz00. Leon selanjutnya tidak akan bertarung untuk perebutan gelar berikutnya. Jadi sebaiknya kita selesaikan urusan yang belum selesai ini," kicaunya.
Edwards sendiri sudah meminta maaf atas kejadian tersebut. Dia mengaku benar-benar tidak sengaja mencolok mata Belal.
"Saya tidak bermaksud melakukannya. Saya hanya berniat melakukan tendangan ke kepala," tutur Edwards dikutip dari The Sun, Senin (15/3/2021).
"Saya benar-benar minta maaf. Saya lebih suka kalah daripada harus seperti ini. Saya tidak tahu harus berkata apa."
Editor: Reynaldi Hermawan