Fajar/Rian Turun Takhta, Marcus: Jadi Nomor 1 Dunia Susah Tidur!
Pemain berusia 32 tahun itu juga mengungkapkan betapa besar beban dan pikiran yang dia rasakan saat menjadi peringkat 1 dunia. Dia mengaku harus terbiasa dengan tekanan yang ditujukan kepada dirinya dan Kevin.
“(Jadi peringkat 1 dunia itu) tidur susah, banyak pikiran, harus banyak-banyak berdoa. Emang pikiran banget itu. Tidur malam susah, apalagi kalau pertandingan. Kita sebelum berangkat harus sudah juara. Kalau hanya sampai final (tidak juara) dianggap kalah," Marcus menjelaskan.
"Fajar/Rian sekarang juga berasa tuh, mereka kalah di final Korea Open, bagi semua orang mereka gagal loh. Padahal dulu bagus sampai final Korea Open, kan turnamen gede. Sebenarnya pasti pressure-nya makin tinggi, makin gede, harusnya udah biasa. Tapi tiap pribadi masing-masing beda caranya," kata pemain jebolan PB Jaya Raya itu.
Editor: Abdul Haris