Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Juara MotoGP 2025, Marc Marquez Jadi Incaran Semua Pabrikan
Advertisement . Scroll to see content

Francesco Bagnaia Akui Sulit Jadi Rekan Setim Marc Marquez di MotoGP 2025

Senin, 12 Januari 2026 - 11:00:00 WIB
Francesco Bagnaia Akui Sulit Jadi Rekan Setim Marc Marquez di MotoGP 2025
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. (Foto: X Ducati Corse)
Advertisement . Scroll to see content


Dilema dalam Satu Garasi Ducati

Pembalap yang akrab disapa Pecco itu tidak menutupi kesulitannya. Dia menyebut kondisi mental menjadi tantangan terbesar ketika rekan setim tampil jauh lebih superior.

"Ini tidak mudah. Jika rekan setim Anda menang dan Anda mendapatkan hasil buruk, sulit untuk mempercayainya. Saya tidak pernah meragukan Ducati, karena saya percaya karier saya dapat dimulai dan diakhiri dengan Ducati," kata Bagnaia, dikutip dari Motosan, Minggu (11/1/2026).

Bagnaia menilai Marc Marquez sebagai rival terberat dalam kariernya. Meski begitu, dia menegaskan hubungan profesional keduanya tetap terjaga dengan baik.

Menurut Bagnaia, kerja sama tetap berjalan positif, terutama saat membahas pengembangan motor Ducati yang digunakan sepanjang musim.

"Ketika Anda berjuang untuk tujuan yang sama, tidak mudah untuk memiliki hubungan yang damai, tetapi kami cukup cerdas," tutur Bagnaia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut