Hasil Indonesia International Series 2022: Kalahkan Iqbal Diaz, Ikhsan Leonardo Juara
Minggu, 25 September 2022 - 18:25:00 WIB
Memasuki gim kedua, pertandingan kembali berjalan sangat ketat. Kedua pemain saling membalas smash keras dalam permainan tempo cepat.
Namun, Ikhsan lagi-lagi bermain lebih efektif untuk unggul dengan selisih dua poin, di angka 9-7. Lalu, dia memimpin 11-10 pada interval gim kedua.
Usai rehat, Iqbal tampak mulai kehabisan stamina sehingga keteteran untuk meladeni permainan cepat Ikhsan. Kondisi tersebut membuat Rumbay mendapat poin demi poin tanpa kesulitan untuk menjauh dengan keunggulan 16-12.
Terus menekan, Ikhsan terus memperlebar keunggulannya menjadi 19-13. Dia akhirnya mengunci kemenangan pada gim kedua dengan skor 21-15.
Editor: Reynaldi Hermawan