Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ubed Melaju ke 16 Besar Korea Masters 2025, Chico Tersingkir
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Taipei Open 2023: Menang Mudah, Chico Dwi Wardoyo ke 16 Besar

Rabu, 21 Juni 2023 - 16:25:00 WIB
Hasil Taipei Open 2023: Menang Mudah, Chico Dwi Wardoyo ke 16 Besar
Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo menang mudah di 32 besar Taipei Open 2023. Dia menang dari wakil Taiwan, Lu Chia Hung 21-17 dan 21-6. (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

TAIPEI, iNews.id- Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo menang mudah di 32 besar Taipei Open 2023. Dia menang dari wakil Taiwan, Lu Chia Hung 21-17 dan 21-6.

Atas hasil tersebut, Chico melaju ke babak 16 besar turnamen level super 300. Dia akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Leong Jun Hao, di babak 16 besar.

Mentas di Tian-Mu Arena, University of Taipei, Rabu (21/6/2023) sore WIB, Chico kecolongan poin pertama di gim pertama dan tertinggal 0-1 terlebih dahulu. Namun, setelah itu dia melesat menjauh dengan meraih sebelas poin berturut-turut dan unggul 11-1 pada interval gim pertama.

Selepas interval, Chico mampu menjaga keunggulannya dan secara perlahan menjauh dari kejaran Chia Hung. Pebulutangkis 25 tahun itu terus unggul dengan skor 12-2, 15-5, dan kemudian 18-8.

Unggul sangat jauh, Chico justru kehilangan fokus pada akhir gim pertama dan tertahan di poin ke-19. Chia Hung sempat mencoba mengejar dan memperkecil jarak hingga skor hanya terpaut dua angka di 19-17.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut