Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jadwal MotoGP 2026 Resmi Dirilis: GP Mandalika Kembali Jadi Sorotan!
Advertisement . Scroll to see content

Jarang Orang Tahu, Marc Marquez Salut dengan Valentino Rossi karena Hal Ini

Kamis, 01 Juli 2021 - 16:50:00 WIB
Jarang Orang Tahu, Marc Marquez Salut dengan Valentino Rossi karena Hal Ini
Marc Marquez diam-diam salut dengan rivalnya Valentino Rossi.
Advertisement . Scroll to see content

BRESCIA, iNews.id – Pembalap MotoGP Repsol Honda Marc Marquez diam-diam salut dengan rivalnya Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT). Dia kagum The Doctor masih gigih balapan di usianya yang tak lagi muda.

Rossi dan Marquez terkenal sebagai musuh bebuyutan. Keduanya kerap terlibat friksi baik di dalam atau luar lintasan.

Meski demikian Marquez ternyata kagum pada ketekunan Rossi di dunia balapan kuda besi. Hal itu diketahui dari komentar legenda MotoGP, Giacomo Agostini.

Pembalap legendaris MotoGP, Giacomo Agostini (Foto: Twitter)
Pembalap legendaris MotoGP, Giacomo Agostini (Foto: Twitter)

Dia tahu hal tersebut dari Marquez sendiri. Agostini sempat mengobrol dengannya usai The Baby Alien juara MotoGP Jerman 2021 dua pekan lalu.

“Anehnya, dia (Marquez) mengungkapkan kekagumannya pada Valentino (Rossi)," kata Agostini dikutip dari Motosan, Kamis (1/6/2021).

"Sebab luar biasa baginya, Rossi terus bersaing meski tidak finis 10 besar pada Minggu,” ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut