Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menpora Bakal Investigasi Isu Bonus Pelatih Asian Para Games 2023 Dipotong
Advertisement . Scroll to see content

Kisah Inspiratif Ni'Matul Fauziyah, Atlet Lawn Bowls Indonesia di Asian Para Games 2022

Selasa, 19 September 2023 - 19:45:00 WIB
Kisah Inspiratif Ni'Matul Fauziyah, Atlet Lawn Bowls Indonesia di Asian Para Games 2022
Atlet muda Indonesia cabang olahraga (cabor) Lawn Bowls, Ni'Matul Fauziyah (Foto: iNews)
Advertisement . Scroll to see content

SOLO, iNews.id - Atlet muda Indonesia cabang olahraga (cabor) Lawn Bowls, Ni'Matul Fauziyah, begitu bersemangat mengikuti pelatnas di Kota Solo. Persiapan ini dilakukan untuk menghadapi Asian Para Games 2022 

Atlet disabilitas tuna netra ini tengah mengikuti Pelatnas di Kota Solo. Bersama 12 atlet lainnya yang berjuang di cabor yang sama, Ni'matul tengah bersiap menghadapi Asian Para Games 2022 di Hangzhou, China. 

Dari 12 atlet Lawn Bowls, Indonesia menerjunkan atlet dengan klasifikasi B1, B2, B3, B6 dan B8. Cabor Lawn Bowls adalah salah satu olahraga yang memerlukan akurasi ketepatan.

Ni'matul terus mengalami perkembangan pesat di cabor lawn bowls, meski sekarang tidak bisa melihat sama sekali. Uniknya, perempuan berusia 25 tahun itu mengandalkan perasaannya hingga meraih berbagai titel juara.

Di dalam kontingen Indonesia cabor lawn bowls, Ni'matul adalah atlet yang paling muda. Perempuan asal Temanggung, Jawa Tengah, itu lahir dari pasangan Selamat Mulyanto dan Karyati. Awalnya, dia terlahir dengan penglihatan normal.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut