Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Empat Atlet Tinggalkan Pelatnas PBSI, Siapa Saja?
Advertisement . Scroll to see content

Rehan/Lisa Lolos Dramatis ke Semifinal German Open 2024: Kami Main Tenang

Sabtu, 02 Maret 2024 - 10:00:00 WIB
Rehan/Lisa Lolos Dramatis ke Semifinal German Open 2024: Kami Main Tenang
Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati lolos dramatis ke semifinal German Open 2024. (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

MULHEIM, iNews.id - Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati lolos dramatis ke semifinal German Open 2024. Mereka mengaku main lebih tenang ketimbang lawan di poin-pin kritis.

Rehan/Lesa ke babak empat besar setelah mengalahkan pasangan Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie. Mereka menang dengan skor 21-19 dan 28-26 di Westnergie Sporthalle, Mulheim, Jerman, Sabtu (2/3/2024) dini hari WIB.

Sejak laga dimulai, kedua pasangan selalu kejar-kejaran angka. Puncaknya pada akhir game kedua, Rehan/Lisa dan Goh/Lai saling ngotot hingga sering terjadi deuce.

Akhirnya dalam waktu 47 menit, Rehan/Lisa sukses mengandaskan pasangan unggulan tujuh tersebut. Rehan/Lisa pun bersyukur bisa melewati laga tersebut dan mengungkapkan kunci kemenangannya.

"Alhamdulillah akhirnya kami bisa melewati pertandingan dengan skor ketat dan maju ke semifinal. Sebelumnya kami sempat bertemu dan juga sudah mempelajari bagaimana kekurangan lawan," ucap Lisa dalam keterangan pers PBSI, Sabtu (2/3/2024).

"Kunci kemenangan, terutama saat terjadi setting, kami bermain lebih tenang dan tidak berbuat kesalahan. Kami berusaha untuk meyakinkan diri sendiri dan sedikit diubah pola permainannya," lanjutnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut