Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : iNews Ajak Mahasiswa Unpad Pahami Tren Media di Era Digital
Advertisement . Scroll to see content

Turnamen Hot Nine Berakhir, Ini Para Juara dan Penampilan Terbaik Mereka

Senin, 22 Maret 2021 - 16:48:00 WIB
Turnamen Hot Nine Berakhir, Ini Para Juara dan Penampilan Terbaik Mereka
Turnamen Hot Nine yang dilaksanakan PB POBSI bersama iNews berakhir Minggu malam (21/3/2021) dan menghasilkan 3 pebiliar terbaik sebagai juara. (Foto: MNC Media)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Turnamen Hot Nine yang dilaksanakan PB POBSI bersama iNews berakhir Minggu (21/3/2021) malam dan menghasilkan 3 pebiliar terbaik sebagai juara yang berhak atas trofi dan hadiah uang. Ketiga pebiliar itu adalah Angeline Ticoalu yang menjadi juara satu, Fathrah Masum di posisi kedua dan Echa Sudarto di posisi ketiga.

Pertandingan grand final dan  perebutan posisi ketiga dilaksanakan di studio Hot Nine iNews di Kebon Sirih Jakarta, disaksikan Ketua Umum PB POBSI, Hary Tanoesoedibjo dan beberapa pengurus harian PB POBSI.

Pertandingan perebutan posisi ketiga antara  Echa Sudarto dan Tisa Anggun berlangsung seru dan ketat. Kedua atlet menunjukkan kelas sebagai pemain yang memang pantas tampil di hari terakhir turnamen Hot Nine.  Mereka sama-sama bermain taktis, meskipun dalam hal ini Echa terlihat lebih cerdik dalam memainkan strategi dan menunggu saat yang  tepat untuk menyerang.

Game pertama berlangsung ketat, sampai akhirnya Tisa melakukan kesalahan fatal miss di bola.7 dan Echa mengambil alih untuk unggul 1-0.  Game kedua, berlangsung cepat. Tisa menyamakan kedudukan 1-1 setelah  memanfaatkan kesalahan Echa ketika  scratch atau memasukkan bola putih.

Game ketiga kembali berlangsung alot hingga sekitar 18 menit. Namun keberuntungan berpihak ke Echa ketika  shooting yang miss saat berusaha memasukkan bola-6 namun bola-6 berputar liar dan masuk ke lubang lain yang tidak disengaja. Echa menyelesaikan game ketiga dan unggul 2-1.

Game keempat,  sudah masuk ke suasana psikologis.  Terlihat Echa  siap menyelesaikan pertandingan karena grafik performa Tisa terlihat menurun. Namun  Echa kembali melakukan kesalahan miss di bola 7. Tisa  bangkit dan menyamakan skor menjadi 2-2. 

Game kelima atau  game terakhir benar-benar  masuk ke game psikologis yang menegangkan. Echa benar-benar  bermain taktis. Ia memancing Tisa untuk menyerang. Tisa memanfaatkan kesempatan ini dengan mengeksekusi bola 3 dengan  sangat baik.

Dia kemudian  memasukkan tiga bola berikutnya. Namun ketika berhadapan dengan  dua bola terakhir yaitu bola 8 dan  bola 9 faktor ketegangan "final-rack"   berubah menjadi musibah buat Tisa. Ia  berhasil memasukkan bola 8 namun tidak mulus.  Akibatnya angle untuk bola 9 tidak bagus dan ia pun miss. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut