Wakil Indonesia Dapat Lawan Berat di Olimpiade di Paris 2024, Begini Respons PBSI
Di atas kertas, hanya bintang tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, yang memperoleh grup mudah. Dia berada di Grup G bersama Polina Buhrova (Ukraina) dan Tereza Svabikova (Ceko).
Ricky mengungkapkan hasil undian tersebut harus disikapi dengan optimis. Dia ingin para wakil Indonesia mempersiapkan diri dengan lebih matang lagi.
“Memang tidak ada lawan yang mudah di Olimpiade. Semua lawan sama beratnya dan pasti semua akan melakukan yang terbaik untuk hasil yang terbaik juga,” kata Ricky dilansir dari rilis PBSI, Jumat (12/7/2024).
“Hasil undian ini harus disikapi dengan optimisme dan kesiapan yang lebih lagi,” tambahnya.
Cabor bulu tangkis akan dimainkan pada 27 Juli hingga 5 Agustus di Olimpiade Paris 2024. Tim bulutangkis Indonesia bakal berangkat ke Prancis pada Sabtu (13/7/2024), tetapi akan mampir dulu ke Chembly, Prancis, untuk melakoni pemusatan latihan.