5 Pemain Piala Dunia dengan Selebrasi Unik, Nomor 3 Pernah Main di Indonesia
JAKARTA, iNews.id - Terdapat 5 pemain Piala Dunia dengan selebrasi unik. Salah satunya pernah main di Indonesia.
Menyarangkan gol dalam ajang Piala Dunia adalah momentum spesial bagi setiap pesepak bola. Mereka jelas senang karena nama dan reputasinya bakal meningkat usai mencetak gol dalam ajang sepak bola terakbar empat tahunan tersebut.
Momen yang ditunggu fans usai pemain mencetak gol di laga-laga Piala Dunia jelas adalah selebrasi. Tak jarang para pemain melakukan selebrasi unik yang kemudian menjadi bahan perbincangan.
Mungkin golnya tidak banyak, tapi berkat selebrasi unik inilah nama sang pemain menjadi terkenal. Dari sekian banyak pemain, iNews.id memilihkan lima pemain yang salah satunya pernah berkarier di Liga Indonesia, siapakah itu?
1. Siphiwe Tshabalala
Siphiwe Tshabalala opening goal of the 2010 World Cup. The first ever World Cup in Africa. The fans noise in the stadium. Peter Drury commentary. The celebration
Absolutely iconic. pic.twitter.com/Rjt5mbx0Cg— Football Videos That Go Hard (@HardFootyVidss) August 31, 2022 ![]()
Baca JugaDaftar Lengkap 32 Negara yang Masuk Piala Dunia 2022 Qatar, Siapa Layak Juara?
Nama gelandang serang Timnas Afrika Selatan, Siphiwe Tshabalala mencuat di Piala Dunia 2010. Torehan golnya cuma satu, tapi dia melakukan selebrasi unik usai mencetak gol ke gawang Meksiko.
Seusai menjinakkan kiper Oscar Perez, Tshabalala langsung berlari ke pinggir lapangan. Bersama rekan setimnya dengan kompaknya dia menari di tengah bunyi nyaring terompet vuvuzela. Buku "COPA90: Our World Cup" menyebutkan selebrasi ini dinamakan Macarana versi Bafana Bafana -julukan Timnas Afrika Selatan.
2. Julius Aghahowa
????????????♂️????
The most acrobatic celebration in #WorldCup history? ????
Julius Aghahowa, the man responsible, turns 38 today ???? #HBD | @NGSuperEagles | @thenff pic.twitter.com/7GYTygh4vk— FIFA World Cup (@FIFAWorldCup) February 12, 2020 ![]()
Baca Juga5 Pemain Keturunan Indonesia yang Pernah Main di Piala Dunia, Nomor 3 Pimpin Belanda ke Final
Pemain Afrika memang selalu mencari perhatian saat berselebrasi. Sebelum Tshabalala, ada pemain Nigeria, Julius Aghahowa yang melakukan selebrasi unik.
Unik lewat akrobatik lebih tepatnya. Terjadi pada Piala Dunia 2002, Aghahowa mencetak gol ke gawang Swedia.
Setelahnya, Aghahowa berselebrasi dengan cara backflip berulang kali yang menuai decak kagum penonton. Luar biasa!