Bruno Fernandes Pemain Terbaik Premier League Bulan Februari
Penampilan apiknya mengatrol MU ke posisi kelima klasemen sementara dengan poin 45, tertinggal tiga angka dari Chelsea di urutan keempat.
Kondisi ini membuat Fernandes bahagia. Menurutnya, main di Old Trafford merupakan impian masa kecilnya. Meski begitu, dia masih belum puas, dan berambisi memberikan yang lebih baik lagi.
“Sejak anak-anak, saya selalu bermimpi untuk main untuk MU, dan berada di Old Trafford adalah impian terbesar karier saya,” tutur Fernandes di situs resmi Premier League.
“Ketika datang ke klub baru, Anda selalu ingin mencetak gol, dan gol pertama adalah istimewa. Tidak masalah bagaimana gol itu dicetak, tetapi yang penting adalah nilai gol itu. Saya senang dengan permulaan saya, tetapi mulai sekarang saya harus memberi lebih banyak, untuk menjadi lebih baik,” ucapnya.
Fernandes pemain Portugal ketiga yang memenangkan anugrah Pemain Terbaik Premier League Bulan Ini, dan yang pertama sejak mantan gelandang Chelsea Deco Souza menerimanya pada Agustus 2008.