Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Drawing Perempat Final Carabao Cup 2025-2026: Derby London Tersaji
Advertisement . Scroll to see content

Bukayo Saka Selamatkan Arsenal dari Kekalahan Kontra Benfica

Jumat, 19 Februari 2021 - 05:09:00 WIB
Bukayo Saka Selamatkan Arsenal dari Kekalahan Kontra Benfica
Winger Arsenal Bukayo Saka mencetak gol ke gawang SL Benfica pada leg pertama 32 besar Liga Europa 2020/2021 di Stadio Olimpico, Roma, Jumat (19/2/2021) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

Begitu babak kedua dimulai, Arsenal melanjutkan serangannya. Sejumlah peluang bisa langsung dibuat. Tetapi, upaya mereka masih bisa digagalkan oleh penggawa Benfica.

Benfica kemudian mendapatkan penalti pada menit ke-55. Emile Smith Rowe kedapatan handball di kotak terlarang, dan wasit menunjuk titik putih. Luis Pizzi yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. 1-0 Benfica unggul.

Namun, keunggulan Benfica itu tak bertahan lama. Pada menit ke-57, Arsenal menyamakan kedudukan lewat Bukayo Saka. Menerima umpan Cedric Soares, dia melepaskan tembakan dari jarak dekat.

Momentum itu berusaha dimanfaatkan Arsenal. Mereka nyaris berbalik unggul pada menit ke-63. Tetapi, tembakan Aubameyang belum menemui sasaran dan melebar.

Benfica berusaha menyerang balik 10 menit kemudian. Everton Soares memecah pertahanan Arsenal dan melepaskan tembakan. Meski begitu, upayanya masih melambung ke atas mistar gawang.

Setelah itu, Arsenal tampak menurunkan tempo serangannya. Hal itu berusaha dimanfaatkan Benfica untuk menyerang. Tetapi, tidak ada gol tambahan hingga pertandngan usai.

SUSUNAN PEMAIN   
BENFICA (3-5-2)   
Leite; Verissimo (Chiquinho 85), Otamendi, Vertonghen; Goncalves, Pizzi (Everton 64), Weigl, Taarabt (Pires 77), Grimaldo; Waldschmidt (Rafa 46), Nunez (Seferovic 64)  
Pelatih: Jorge Jesus

ARSENAL (4-2-3-1)   
Leno; Bellerin, Luiz, Gabriel, Cedric (Tierney 64); Ceballos (Elneny 90), Xhaka; Saka, Odegaard (Willian 90), Smith Rowe (Martinelli 77); Aubameyang (Pepe 77) 
Pelatih: Mikel Arteta

Arsenal harus puas dengan skor imbang 1-1 saat menghadapi SL Benfica pada leg pertama 32 besar Liga Europa 2020/2021 di Stadio Olimpico, Jumat (19/2/2021) dini hari WIB.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut