Daftar 8 Pemain yang Dicoret dari Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025, Ada Arkhan Fikri
Sejak awal Oktober 2025, 32 pemain yang dipanggil telah mengikuti rangkaian program latihan intensif. Selain berlatih, kemampuan mereka juga diasah melalui empat laga uji coba melawan India U-22 dan Mali U-22. Hasil uji coba dan performa di klub menjadi bagian dari bahan penilaian untuk menentukan siapa yang layak bertahan di skuad akhir.
Meski delapan pemain harus tersisih, seluruh nama yang ikut TC tetap punya kontribusi dalam proses pembentukan tim. Dengan komposisi 23 pemain yang sudah terkunci, termasuk empat pemain diaspora, Timnas Indonesia U-22 kini bersiap memasuki tahap berikutnya dalam persiapan menuju SEA Games Thailand 2025 dengan skuad yang dinilai paling siap secara regulasi dan evaluasi teknis.
Editor: Abdul Haris