Dari 2014-2016 Lionel Messi Sudah 3 Kali Batal Hengkang
3. Selepas Copa America (2016)
Kali ini bukan di Barcelona. Messi nyaris meninggalkan Timnas Argentina usai gagal menjuarai Copa America 2016.
Di final, Messi dan kawan-kawan kalah adu penalti dari Chile. Hal sama juga mereka alami pada 2015 lalu.
Messi sempat menyatakan keinginan untuk pensiun. Tapi keputusannya itu dia batalkan selang beberapa bulan.
“Di ruang ganti, saya berpikir waktu dengan tim nasional telah selesai. Kami tidak puas ketika mencapai final dan tidak memenangkannya. Saya berusaha keras untuk menjadi juara bersama Argentina, namun itu tidak terjadi. Saya tidak bisa mencapainya,” ucap Messi.
“Ketika saya berbicara dengan pelatih dan orang-orang, mustahil bagi saya untuk tidak kembali. Saya percaya pada tim ini. Kami telah melakukan banyak hal dengan sangat baik meskipun kalah di final,” ujarnya.
Editor: Bagusthira Evan Pratama