Hasil Barcelona Vs Celta Vigo Dianggap Kurang Memuaskan, Begini Komentar Xavi Hernandez
Meski mendominasi babak pertama, Barca tidak mampu menambah skor lagi hingga turun minum. Mereka tampak sekali sangat kesulitan untuk menembus membuahkan gol lagi meski ada sejumlah peluang.
Di babak kedua, Robert Lewandowski dan kawan-kawan justru terlihat sangat keteteran. Bahkan, peluang Barcelona hanya unggul satu angka dari Celta Vigo yang sukses melesatkan 14 kali tembakan.
Ini membuktikan bahwa tim tamu sebenarnya bermain sangat luar biasa meski di bawah tekanan dan memiliki komposisi pemain yang tidak lebih kuat.
Terkait hasil tersebut, Xavi Hernandez selaku juru racik sangat menyayangkan anak asuhnya bermain lesu di 45 menit kedua. Pasalnya, ia menilai bahwa timnya telah memulai laga dengan apik dan mampu menguasai jalannya pertandingan.
“Sayang sekali (Barcelona main lebih buruk di babak kedua) karena kami memulai dengan sangat baik,” kata Xavi dilansir iNews.id dari Marca, Senin (10/10/2022).