Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Super League: Derby Jatim Panas! Persik Kediri Tahan Persebaya Surabaya
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Persik Vs Bhayangkara FC: Youssef Ezzejjari Bawa Macan Putih Menang Tipis

Jumat, 28 Januari 2022 - 17:38:00 WIB
Hasil Persik Vs Bhayangkara FC: Youssef Ezzejjari Bawa Macan Putih Menang Tipis
Persik Kediri mengalahkan Bhayangkara FC 1-0 dalam lanjutan Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (28/1/2022). (Foto: Twitter/@Liga1Match)
Advertisement . Scroll to see content

GIANYAR, iNews.id - Pemuncak klasemen sementara Liga 1 2021/2022, Bhayangkara FC tumbang melawan Persik Kediri. Laga tersebut berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (28/1/2022).

Bhayangkara kalah 0-1 melawan sang Macan Putih, Persik Kediri. Gol tunggal dalam laga ini dicetak striker Persik asal Spanyol, Youssef Ezzejjari.

Babak Pertama

Bhayangkara tampil menekan melalui skema umpan-umpan direct, sedangkan Persik menunggu momen serangan balik cepat. Efektivitas permainan Persik membuat kedua tim saling jual beli serangan.

Bhayangkara mendapat kesempatan memecah kebuntuan pada menit 14. Namun, eskekusi tendangan bebasnya masih bisa diamankan penjaga gawang, Dikri Yusron.

Bhayangkara kembali mendapat peluang emas dua menit berselang. Namun sepakan Ezechiel Ndouasel masih melayang.

Tampil terus menekan, Bhayangkara justru kecolongan pada menit 22. Memanfaatkan situasi kemelut yang tercipta dari eksekusi tendangan bebas, sepakan voli Youssef Ezzejjari merobek jala gawang Awan Setho, skor berubah 1-0.

Youssef Ezzejjari kembali menghadirkan ancaman. Namun sepakannya pada menit 42 masih bisa digagalkan Awan Setho.

Bhayangkara memiliki kesempatan emas pada menit 42. Namun sepakan Melvin Platje dari jarak dekat masih mampu digagalkan Dikri Yusron.

Tak lama berselang, Bhayangkara kembali mengancam melalui tandukan Ezechiel Ndouasel. Namun tandukannya masih mampu belum merubah skor.

Tak ada gol tambahan hingga paruh pertama berakhir. Babak pertama ditutup dengan keunggulan 1-0 bagi Persik.

Babak Kedua

Bhayangkara terus tampil menekan. Namun, tim berjuluk The Guardians itu selalu gagal menciptakan. Pada menit 55, Ady Eko Jayanto.

Pada menit 67, Bhayangkara kembali mengancam melalui tandukan. Namun lagi-lagi masih bisa digagalkan Dikri Yusron.

Bhayangkara terus menggempur. Pada menit 69, Melvin Platje berusaha menyamakan kedudukan, tetapi sepakannya lagi-lagi hanya berbuah statistik tembakan tepat sasaran.

Bhayangkara terus tampil dominan. Hingga menit 79, anak asuh Paul Munster mengungguli penguasaan bola hingga 59 persen.

Pada menit 85, Bhayangkara hampir kembali kecolongan. Lini belakang The Guardian melakukan kesalahan yang berujung peluang emas Youssef Ezzejjari, beruntung masih bisa diamankan Awan Setho.

Empat menit berselang, Persik lagi-lagi hampir menggandakan keunggulan. Namun eksekusi tendangan bebas Machado masih membentur tiang gawang.

Memasuki menit akhir, laga bertambah sengit. Persik kembali mengancam melalui sepakan Youssef Ezzejjari, namun Awan Setho lagi-lagi menjadi pahlawan yang menyelamatkan Bhayangkara.

Tidak ada gol tercipta hingga laga berakhir. Persik berhasil mencuri poin penuh dari Bhayangkara.

Dengan hasil ini, posisi Bhayangkara sebagai pemuncak klasemen sementara terancam, Bhayangkara mengoleksi 43 poin, hasil 13 kemenangan, empat hasil imbang dan empat kekalahan. The Guardians hanya berjarak dua poin dari Arema FC, dan berbeda tiga poin dari Persib Bandung.

Sementara Persik duduk di peringkat 14, mengantongi 22 poin, hasil lima kemenangan, tujuh hasil imbang dan sembilan kekalahan. Tim berjuluk Macan Putih menempel ketat Madura United yang berada di atasnya.

Susunan Pemain

Persik Kediri XI (4-2-3-1): Dikri Yusron; Agil Munawar, Risna Prahalabenta, Syukur Fisabillah, Ibrahim Sanjaya, Ady Eko Jayanto, Muhammad Taufiq, Faris Aditama, Machado, Fahmi Al Ayyubi, Youssef Ezzejjari

Pelatih: Javier Roca

Bhayangkara XI (4-3-3): Awan Setho; Putu Gede, Anderson Salles, Hansamu Yama, Ruben Sanadi, Lee Yujun, Teuku Ichsan, Wahyu Subo Seto, Andik Vermansah, Ezechiel Ndouasel, Melvin Platje

Pelatih: Paul Munster

Editor: Dimas Wahyu Indrajaya

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut