Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Terekam CCTV! Detik-Detik Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Bawa Tas Merah Misterius
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Sepak Bola Putra PON 2024: Jatim ke Semifinal usai Menang Tipis Lawan NTT

Jumat, 13 September 2024 - 23:22:00 WIB
Hasil Sepak Bola Putra PON 2024: Jatim ke Semifinal usai Menang Tipis Lawan NTT
Tim sepak bola putra Jawa Timur lolos ke semifinal Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024. Jatim menang tipis 1-0 lawan Nusa Tenggara Timur (NTT) di perempat final. (foto: PSSI Jatim)
Advertisement . Scroll to see content

BANDA ACEH, iNews.id- Tim sepak bola putra Jawa Timur lolos ke semifinal Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024. Jatim menang tipis 1-0 lawan Nusa Tenggara Timur (NTT) di perempat final.

Laga berlangsung di Stadion Dimurthala, Banda Aceh, Jumat (13/9/2024) malam WIB. Jawa Timur langsung tancap gas sejak menit awal.

Alhasil, tim polesan Fakhri Husaini itu sukses mencetak gol cepat di menit ke-7 lewat sontekan Wigi Pratama yang tak mampu dibendung kiper NTT.

Anak-anak NTT mencoba untuk merespon gol cepat tersebut. Hanya saja, lini pertahanan Jawa Timur bermain cukup solid. Sampai laga memasuki menit ke-20, belum ada tambahan gol yang tercipta.

Jawa Timur nyaris menggandakan keunggulan di menit ke-26 lewat tendangan Rano yang masih bisa ditepis kiper NTT. Di menit ke-35, NTT mendapat peluang terbaiknya lewat sundulan pemain nomor punggung 11 yang masih melebar.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut