Infografis Prediksi AS Roma Vs AC Milan: I Rossoneri Dapat Tambahan Dua Amunisi
Yang paling mengesankan adalah ketika Stephan El Shaarawy dan kawan-kawan berhasil menahan imbang Napoli 0-0. Dari beberapa laga yang sudah dilakoni, sejauh ini hanya Roma yang berhasil menghentikan tren kemenangan dari Napoli.
Pertandingan ini juga akan menjadi laga reuni antara Mourinho dan Ibrahimovic. Keduanya sempat sama-sama bersama di Manchester United.
Saat ini AC Milan berada di posisi kedua klasemen sementara Liga Italia dengan raihan 28 poin dari sembilan kali menangan dan satu kali imbang.
Sementara untuk AS Roma sendiri saat ini mereka berada di posisi keenam klasemen dengan 19 poin dari enam kali menang, satu kali imbang dan tiga kali menelan kekalahan.
Pertandingan ini memang layak ditunggu, apakah nantinya AS Roma bisa menjadi tim yang mengalahkan AC Milan. Atau justru AC Milan yang terus bisa meraih kemenangan di kandang Roma.