Infografis Sevilla Juara Liga Europa 2022/2023 usai Kalahkan AS Roma
Pada babak kedua, jalanya laga masih sama. Sevilla lebih banyak menyerang sedangkan Roma rapat menjaga pertahanan. AS Roma nyaris memenangkan laga sayang sundulan di menit-menit akhir membentur mistar.
Skor 1-1 menutup laga sengit ini. Duel dilanjut ke adu penalti.
Dua penendang pertama masing-masing tim sukses menjalankan tugas. Ocampos dari Sevilla dan Cristante dari Roma.
Sevilla unggul di penendang kedua. Bounou menggagalkan penalti Mancini. Skor 2-1.
Pada penendang ketiga, Roma kembali gagal. Tendangan Ibanez membentur tiang sedangkan tendangan Rakitic masuk skor 3-1.
Pada penendang keempat Sevilla memastikan gelar juara Liga Europa usai tendangan Montiel gagal diantisipasi kiper Roma. Sevilla kembali juara Liga Europa.