Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bakat Hokky Caraka Ditemukan Legenda Chelsea, Diubah dari Bek Jadi Striker Haus Gol
Advertisement . Scroll to see content

Inggris Terapkan Lockdown, Garuda Select Terkena Imbasnya

Rabu, 06 Januari 2021 - 21:45:00 WIB
Inggris Terapkan Lockdown, Garuda Select Terkena Imbasnya
Jadwal uji coba Garuda Select terganjal kondisi lockdown di Inggris. (Foto: PSSI)
Advertisement . Scroll to see content

MANSFIELD, iNews.id – Tim Garuda Select terkena imbas dari kebijakan lockdown yang diterapkan Pemerintah Inggris. Kebijakan karantina wilayah itu membuat pertandingan Garuda Select menghadapi Mansfield U-18 yang dijadwalkan berlangsung Rabu (6/1/2021) hari ini terpaksa dibatalkan.

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson kembali memberlakukan kebijakan lockdown akibat munculnya varian baru virus corona di negaranya. Apalagi kasus penularan Covid-19 di Inggris mengalami peningkatan setelah libur Natal dan tahun baru.

Selama kebijakan tersebut, pertandingan olahraga tidak boleh dilakukan selain kompetisi elite seperti Liga Inggris.

"Pertandingan Garuda Select melawan Mansfield yang awalnya dijadwalkan tanggal 6 Januari resmi dibatalkan. Lockdown yang diberlakukan pemerintah Inggris membuat pertandingan urung terlaksana," tulis pernyataan Garuda Select.

"Manajemen program Garuda Select menghormati keputusan ini dan memutuskan untuk membatalkan pertandingan melawan Mansfield U-18," lanjut pernyataan itu lagi.

Meski ada aturan lockdown, Garuda Select tetap akan melangsungkan latihan di lokasi yang dinilai aman dari penularan dengan mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah setempat.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut