Jadwal Super League 2025-2026 Hari Ini: Persib vs Persebaya Bentrok di GBLA!
Di waktu bersamaan, Madura United akan menjamu Bhayangkara Presisi Lampung di Stadion Gelora Bangkalan. Kick-off dijadwalkan pukul 19.00 WIB. Madura United yang musim ini tampil cukup konsisten tentu ingin melanjutkan tren positif. Namun, Bhayangkara Presisi Lampung tidak bisa dipandang remeh karena memiliki beberapa pemain berpengalaman yang siap memberi kejutan.
Pertandingan Madura United melawan Bhayangkara diyakini akan berlangsung terbuka. Kedua tim sama-sama punya motivasi tinggi untuk mengamankan tiga poin, mengingat posisi mereka di klasemen masih belum aman. Duel ini juga akan menjadi ajang adu tajam para penyerang yang berambisi menambah koleksi gol di awal musim.
Dengan tiga laga menarik tersebut, Jumat 12 September akan menjadi malam penuh drama sepak bola di Super League 2025-2026. Para pecinta bola tentu tak ingin melewatkan momen penting ini karena setiap poin bisa sangat menentukan posisi klub di klasemen.
15.30 WIB: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya
19.00 WIB: Persik Kediri vs Malut United
19.00 WIB: Madura United vs Bhayangkara Presisi Lampung
Editor: Abdul Haris