Jersey Putih Bawa Hoki di Fase Gugur Euro 2020, Ini Buktinya
Republik Ceko punya jersey kandang warna merah, sama seperti Denmark. Dengan demikian Dinamit sekalu tim away di laga semifinal nanti akan mengalah dan menggunakan kostum tandang warna putih.
Kemudian Inggris juga kemungkinan besar akan menggunakan jersey kandang putih saat menghadapi Ukraina (kuning). Apakah hoki tersebut akan menghampiri Denmark dan The Three Lions?

Keberuntungan jersey putih sudah terlihat dari babak 16 Besar. Lima dari delapan tim yang lolos ke babak perempat final bermain dengan kostum putih.
Kelima tim tersebut Republik Ceko, Spanyol, Denmark, Inggris dan Swiss. Negara terakhir bahkan lolos secara mengejutkan setelah menumbangkan juara dunia Prancis via adu penalti.
Editor: Reynaldi Hermawan