Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Polisi Tangkap 2 Pelaku Pembunuh Pria di TPU Bekasi, Ini Tampangnya
Advertisement . Scroll to see content

John Herdman Wawancarai Langsung Calon Asisten Pelatih Lokal, Siapa Kandidatnya?

Rabu, 14 Januari 2026 - 06:21:00 WIB
John Herdman Wawancarai Langsung Calon Asisten Pelatih Lokal, Siapa Kandidatnya?
John Herdman memegang kendali penuh di Timnas Indonesia. Termasuk urusan memilih asisten pelatih lokal (Foto: iNews/Isra Triansyah)
Advertisement . Scroll to see content

Pria berkacamata tersebut juga belum dapat memastikan jumlah asisten lokal yang dibutuhkan. Dia menunggu hasil diskusi langsung bersama John Herdman terkait kebutuhan tim kepelatihan.

"ini setelah ini saya akan bicara ke dia, dia minta berapa asisten lokal, nanti akan saya sampaikan. Intinya kami ingin menyajikan semua pelatih-pelatih kita itu ke John. Itu supaya nanti John sendiri yang interview, itu yg lebih baik," ucapnya.

John Herdman dikontrak PSSI selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun. Selain menangani Timnas Indonesia senior, dia juga dipercaya memimpin skuad U-23.

Agenda padat sudah menanti John Herdman pada 2026. Timnas Indonesia dijadwalkan tampil di FIFA Series pada 23–31 Maret 2026, dilanjutkan FIFA Matchday pada Juni, September, Oktober, dan November.

Piala AFF 2026 juga masuk kalender penting. Turnamen tersebut dijadwalkan berlangsung mulai 25 Juli 2026 dan menjadi salah satu target besar Timnas Indonesia di bawah komando John Herdman.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut