Kepada Greysia Polii, Materazzi Ungkap Alasan Nangis saat Ditinggal Mourinho ke Real Madrid
Materazzi mengaku sulit melupakan sosok Mourinho yang membantu Inter Milan meraih kejayaan di musim 2009/2010. Saat itu, Inter Milan mencetak sejarah sebagai klub Italia pertama yang meraih treble winner.
"Karena kami menghabiskan 2 tahun yang luar biasa bersama. Kami meraih semuanya sepertinya di tahun pertama dan tahun kedua. Karena di Italia tidak ada tim yang memenangkan 3 kali kejuaraan (treble winner)," kata Materazzi dalam akun Youtube Greysia Polii, dilihat Senin (18/10/2021).
Materazzi mengibaratkan hubungannya dengan Mourinho seperti sedang membuat kue. Mourinho merupakan sosok orang yang membuat Materazzi bisa melengkapi gelarnya sebagai seorang pemain sepak bola.
"Jadi itu seperti tingkatan kue tart, ketika kamu menaruhnya, kamu tahu. Di italia ketika kuenya selesai kamu menaruh sesuatu di atasnya, seperti itulah dia bagi saya. Karena di akhir karir saya, saya ingin semua jadi itu adalah tahun terakhir," tuturnya.
Materazzi mengaku memang memiliki ikatan emosional dengan Mourinho saat di Inter. Untuk itu, dia menangis saat Mourinho meninggalkan Inter Milan usai meraih treble winner.
Editor: Ibnu Hariyanto