Konsekuensi Suporter Ricuh di SUGBK, PSSI Siap Terima Hukuman FIFA
Jumat, 06 September 2019 - 15:05:00 WIB
“Kami sebagai pengurus tentu sangat menyesalkan hal ini. Padahal ini pertama kalinya Indonesia mengikuti kualifikasi Piala Dunia setelah dibekukan pada 2016 silam,” ucapnya.
“Soal sanksi dari FIFA, kita harus fair play dan menerima. Kalau kita salah ya harus diterima,” tambahnya.
Buntut dari insiden tersebut, Timnas Indonesia terancam mendapat sanksi denda bahkan bertanding tanpa penonton saat menjamu Thailand di SUGBK, Selasa (10/9/2019) mendatang. Selain itu, kericuhan ini bisa mempengaruhi FIFA untuk tidak memilih Indonesia sebagai tuan rumah di Piala Dunia U-20 2021.
Editor: Bagusthira Evan Pratama