Prediksi Skor Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Skuad Shin Tae-yong Harus Menang Banyak
Senin, 26 Desember 2022 - 10:38:00 WIB
Brunei Darussalam bisa dibilang kebobolan 5 gol dalam 2 laga telah mereka mainkan di Grup A Piala AFF 2022. Mereka selalu kalah telak dan nyaris tidak mampu membalas.
Sementara itu, Timnas Indonesia memiliki rekor sebaliknya. Tim besutan Shin Tae-yong selalu menang dalam 4 laga terakhir.
Statistik mencatat bahwa Indonesia selalu menang dengan margin minimal 3 gol di 3 pertemuan terakhir kontra Brunei. Tak hanya itu, Timnas Indonesia juga selalu clean sheet alias tidak kebobolan.
Oleh karena itu, Timnas Indonesia diprediksi dapat menang banyak. Minimal, mereka dapat seperti Thailand atau Filipina yang berhasil membobol 5 gol ke gawang Brunei.
Editor: Komaruddin Bagja