Shin Tae-yong Ditanya Alasan Daftar Skuad Indonesia di Piala AFF U-19 Belum Rilis, Jawabannya Mengejutkan
Jumat, 01 Juli 2022 - 16:20:00 WIB
Padahal, Shin Tae-yong mengaku sudah membuat daftar skuad para pemain. Selain itu dirinya juga sudah menandatangani dan menyerahkan kepada PSSI.
“Untuk itu (daftar skuad Timnas Indonesia U-19, saya tidak tahu, sudah ditandatangani oleh saya,” kata Shin Tae-yong dengan singkat pada jumpa pers, Jumat (1/7/2022).
Hal itu tentu amat disayangkan. Sebab tim-tim lain sudah merilis daftar skuad yang akan diturunkan di Piala AFF U-19 2022 nanti.
Partai Indonesia versus Vietnam menyisakan satu hari lagi. Duel menarik tersebut akan dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Editor: Reynaldi Hermawan