Shin Tae-yong Janjikan Permainan Full Ofensif saat Lawan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia
“Tim Filipina sebelumnya kalah melawan Vietnam, jadi pastinya kami akan mempersiapkan tim ini lebih menyerang, agar kita memenangkan pertandingan nanti,” kata Shin dikutip dari laman resmi PSSI, Minggu (19/11/2023).
“Kita pun akan menyesuaikan situasi laga nanti dan tentu akan mempersiapkan tim dengan baik,” ujarnya.
Saat ini, Timnas Indonesia sudah menggelar latihan perdana per Sabtu (18/11/2023) kemarin. Dalam latihan itu, Shin mengatakan fokus para pemain adalah memulihkan kondisi fisik serta adaptasi dengan lapangan.
“Seperti apa yang dilihat, rumputnya (Stadion Rizal Memorial) bukan asli, tetapi sintetis. Jadi kita fokus latihan pemulihan dan sekaligus latihan biar pemain cepat adaptasi dengan rumput sintetis,” kata pelatih berusia 53 tahun itu.
Editor: Ibnu Hariyanto