Takut Senior! Ini Momen Lingard Dipaksa Ronaldo-Bruno Selebrasi usai Cetak Gol Vs West Ham
Fans Man United di media sosial memuji mentalitas duo Portugal itu. Menurutnya, cara Ronaldo dan Bruno menunjukkan mental pemenang.
“Bagian terbaik dari gol Lingard adalah Ronaldo dan Bruno mendorongnya untuk merayakannya di depan para penggemar. Itu adalah mentalitas pemenang, tidak ada ruang untuk sentimen, terutama kembali dari membuat kesalahan besar minggu lalu," ujar akun Yellovflash.
"Melihat Ronaldo merayakan dengan Lingard membuat saya menangis," kata akun Truly345.
“Ronaldo dan Bruno Fernandes memaksa Jesse Lingard untuk merayakan golnya. Sejauh ini, penebusan terbesar yang pernah kami minta," ujar Xx_novio.
Lingard sebelumnya memjadi biang kerok kekalahan Man United di Liga Champions vs Young Boys. Dia membuat blunder konyol di akhir babak kedua yang membuat Setan Merah menderita kekalahan.
Editor: Ibnu Hariyanto