Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : MediaTek Siapkan Chipset untuk Chrombook dan Smart TV Terbaru, Punya Kemampuan Pemrosesan AI
Advertisement . Scroll to see content

Deretan Fitur MediaTek Dimensity 9200+, yang Bikin Performa Lebih Baik 

Sabtu, 13 Mei 2023 - 15:02:00 WIB
Deretan Fitur MediaTek Dimensity 9200+, yang Bikin Performa Lebih Baik 
Fitur MediaTek Dimensity 9200+ (Foto: MediaTek)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - MediaTek menghadirkan Dimensity 9200+ yang dirancang untuk HP 5G. Chipset terbaru digadang-gadang menawarkan performa lebih baik dari model sebelumnya.  

Dengan kecepatan clock lebih tinggi dibanding Dimensity 9200, Dimensity 9200+ mengombinasikan satu ultra-core Arm Cortex-X3 yang beroperasi hingga 3,35 Ghz, tiga super-core Arm Cortex-A715 yang berjalan hingga 3,0 Ghz, dan empat core hemat daya Arm Cortex-A510 pada 2,0 Ghz.  

Untuk mendukung Dimensity 9200+ dalam bermain game dan aplikasi komputasi secara intensif, MediaTek meningkatkan GPU Arm Immortalis-G715 chipset sebesar 17 persen.  

Dimensity 9200+ memiliki modem 4CC-CA 5G Release-16 yang dengan lancar beralih antara sub-6GHz jangkauan panjang dan koneksi mmWave super cepat.

Chipset ini juga mendukung Wi-Fi 7 2x2 + 2x2 dengan kecepatan data hingga 6,5Gbps, bersama dengan Bluetooth 5.3. Teknologi koeksistensi Bluetooth dan Wi-Fi dari MediaTek memungkinkan Wi-Fi, audio Bluetooth rendah energi (LE), dan periferal nirkabel untuk terhubung di waktu yang sama dengan latensi sangat rendah dan tanpa inferensi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut